Our social:

Selasa, 23 Mei 2017

JUAL POHON PURING APEL | JENIS-JENIS PURING

Jual pohon puring apel
Dengan segala keunikannya, tanaman Puring kini
sudah mulai merangkak kembali dan pantas
dijadikan idola. Tak terkecuali Puring Apel,
bentuk daun yang menyerupai buah apel ini
memiliki bentuk eksotis dipadu dengan variasi
warna yang serasi hingga mampu menyihir
penggemarnya. Ada 2 Puring Apel yang saat ini
tersedia di tukang taman grosir, yaitu lokal
dan Thailand. Meski namanya sama, tapi
tampilannya berbeda.
“Sebenarnya, puring Apel lokal tidak kalah
dengan ke-eksotikan puring apel Thailand. Pada
prinsipnya puring Apel dari Thailand memiliki
kemenangan pertama pada kata “Import" segala sesuatu yang import akan
dikatakan lebih bagus. Kenyataannya sebagian
besar memang begitu, termasuk juga yang
menyangkut tanaman.
Lebih lanjut saya menjelaskan bahwa
pada sisi warna kedua Puring ini memiliki
perbedaan. Puring Apel lokal warnanya cerah,
sedangkan Puring Apel Thailand warnanya
mengkilat. Bila terkena sinar matahari, maka
warna dari puring Thailand ini akan muncul lebih
sempurna.
Selain pada warna, daun dari masing-masing
varian beda Negara ini juga memiliki perbedaan.
Puring Apel Thailand memiliki jenis daun yang
tebal, sedangkan puring apel lokal daunnya lebih
tipis. Sekilas memang nampak sama, tapi ketika
diraba akan terasa perbedaannya.
Dengan perbedaan ketebalan yang mendasar itu,
daun pada puring juga memiliki karakteristik
yang berbeda pula. Puring Apel lokal daunnya
kasar. Sedangkan puring apel Thailand bila
diraba daunnya seperti plastik, halus dan agak
licin. “Makanya warna Puring ini nampak
mengkilap.
Mengenai harga, jelas memiliki perbedaan.
“Perbandingan yang mencolok apabila kita
berbicara soal harga. Karena puring import juga
membutuhkan biaya pada sisi transportasi
sedangkan lokal begitu mudahnya di dapat.
Untuk perbandingan harga yang ada 1:10,”
jelasnya.
Bila di pasaran lokal, Puring Apel lokal seharga
Rp 30.000 – Rp 40.000, sementara Puring Apel
Thailand minimal seharga Rp 100 ribu. Dari
perbedaan yang ada tersebut, juga
mempengaruhi penjualan. Terutama pada varian
warna. “Untuk kedua jenis Puring itu, varian
warna yang sering di buru kolektor adalah
kolaborasi warna merah,” ungkapnya.
Sedangkan puring apel lokal selain kolaborasi
warna merah, di pasaran yang menunjukkan
geliatnya adalah Puring Apel warna kuning telur.
Kecenderungan tren tanaman Puring Apel baik
lokal maupun import masih banyak digilai para
kolektor. Tapi bagi kolektor tanaman yang
memiliki citarasa seni, dedaunan puring ini bisa
menjadi alternatif. Harganya juga masih relatif
terjangkau dibanding jenis tanaman koleksi lain
tapi keindahan daun puring juga tak kalah bila
dipajang maupun dipamerkan.

Jika anda berminat untuk memiliki tanaman hias puring apel ini
Segera hubungi kami.

Call/sms: 0857-7003-3934 / 0899-8112-399
email: tukangtamangrosir@gmail.com


0 komentar:

Posting Komentar